
Keluarga Korban Pesawat Sriwijaya, Diminta Lapor Kantor Polisi Terdekat Lakukan Identifikasi
11 January, 2021 09:29 WIB | BERITA INSPIRA

Foto : Istimewa
JAKARTA INSPIRA.TV,- Bagi keluarga korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 yang berada di luar Jakarta, diminta untuuk menghubungi kantor kepolisian terdekat untuk melakukan identifikasi. Jadi mereka tidak perlu jauh-jauh datang ke Jakarta.
Keluarga korban di daerah akan langsung disambungkan dengan Disaster Victim Identification (DVI) Polri. Tujuannya guna mengidentifikasi korban dengan sampel primer, seperti DNA, sidik jari, dan gigi.
"Keluarga korban silakan hubungi kepolisian terdekat, nanti kepolisian akan menghubungi tim DVI yang ada di rumah sakit Polri," ujar Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Rusdi Hartono, Senin (11/1/2021).
Tim DVI hingga kini telah menerima 21 sampel dari keluarga korban kecelakaan. Sampel tersebut nantinya dipakai untuk mengidentifikasi bagian tubuh yang sudah ditemukan. Sampel akan dicocokkan dengan bagian tubuh korban yang ditemukan.
Rusdi mengungkapkan, sejauh ini pihaknya telah menerima tujuh kantong jenazah berisi bagian tubuh diduga korban kecelakaan pesawat berute Jakarta-Pontianak itu.
"Sampel DNA sebanyak 21 sampel, kemudian kantong jenazah tujuh," ucap Rusdi.
Sementara menurut Kepala Basarnas Marsdya Bagus Puruhito, tim pencari kini telah memiliki 10 kantong jenazah berisi bagian tubuh diduga penumpang pesawat Sriwijaya Air.
"Dari kegiatan hari ini hingga pukul 19.20 WIB didapat 10 kantong jenazah yang berisi bagian dari korban," ujar Bagus. (MSN)
Jangan lewatkan live streaming Inspira TV 24 jam non stop di www.inspira.tv/live. Supaya tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia, yuk subscribe channel youtube Inspira TV. Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi kalau ada video baru.
BACA JUGA BERITA INSPIRA LAINNYA
Mahfud MD Nilai Sosok Syekh Ali Jaber Penyambung Aspirasi Umat dan Pemerintah
14 January, 2021 | 14:35 WIB
Presiden Jokowi Dipastikan Siap Disuntik Vaksin Rabu Besok
12 January, 2021 | 14:47 WIB
Lokasi di Kota Bandung Ini Biasanya Ramai Sambut Pergantian Tahun, Sekarang Sepi
01 January, 2021 | 00:05 WIB
Pesawat Sriwijaya Hilang Kontak di Ketinggian 10.000 Feet, Nelayan Juga Lihat Bnda Jatuh
09 January, 2021 | 22:42 WIB
KNKT Siapkan Kapal Baruna Jaya IV Untuk Cari Pesawat Sriwijaya yang Jatuh di Perairan
09 January, 2021 | 22:47 WIB
Aktivitas Mal di Bandung Hanya Sampai Pukul 19.00 WIB, Kapasitas Tempat Makan 25%
08 January, 2021 | 08:34 WIB
Sejumlah Nelayan Temukan Benda yang Biasa Ada di Pesawat
09 January, 2021 | 22:35 WIB
Polisi Akan Panggil Saksi-saksi Terkait Longsor Sumedang
20 January, 2021 | 13:56 WIB
Hirup Udara Bebas, Langkah Kaki Abu Bakar Ba’asyir Tinggalkan Lapas Gunung Sindur
08 January, 2021 | 08:08 WIB
ARTIKEL PILIHAN
Jutaan Warga Jabar Bakal Terima Bansos dari Pusat, Ini Pesan Ridwan Kamil
05 January, 2021 | 09:21 WIB
Pemerintah Pusat Pastikan Program Vaksinasi Covid-19 Dimulai Pekan Depan
04 January, 2021 | 13:04 WIB
Satu Orang Hilang dan Ratusan Rumah Terendam Banjir di Kota Malang
19 January, 2021 | 15:30 WIB
Presiden Jokowi Datang ke Sulbar, Beri Pesan Agar Warga Ikhlas dan Sabar
19 January, 2021 | 13:59 WIB
Niat Relawan Bantu Korban Longsor di Sumedang, Malah Meninggal Ditusuk Gerombolan Motor
17 January, 2021 | 22:06 WIB
Ridwan Kamil Berharap Media Bantu Sosialisasi Terkait Vaksinasi Covid-19
11 January, 2021 | 16:17 WIB
Distribusi Vaksin Covid-19 di Jabar Telah Sesuai Standar Kemenkes dan BPOM
14 January, 2021 | 11:39 WIB